Tuesday, January 10, 2017

Alasan Buah Manis Dapat Membuat Tubuh Gemuk



Untuk  kamu yang sedang berusahan untuk dapat menurunkan berat badannya, maka dk mengonsumsi berbagai macam makanan sehat merupakan suatu hal  yang wajib dan perlu dilakukan pada setiap harinya.  salah satunya adalah dengan mengkonsumsi buah – buahan. Selain hal tersebut dapat menurunkan berat badan, buah juga ternyata memiliki potensi dapat menaikkan berat badan tubuh.Terutama buha yang memiliki rasa manis. 

Ada beberapa alasan Alasan Buah Manis Dapat Membuat Tubuh Gemuk. Untuk mengetahui lebih jelasnya,berikut ini informasinya.

Buah memiliki kandungan gula


Buah pada umumnya memang memiliki rasa yang manis, apalagi untuk beberapa buah  seperti halnya pada buah pisang dan buah mangga. Hal ini menunjukkan bahwa buah tersebut memiliki kandungan karbohidrat atau gula. Kandungan karbohidrat sederhana seperti halnya fruktosa yang banyak ditemukan pada beberapa buah – buahan, ternyata dapat menyebabkan terjadinya lonjakan kadar gula darah apabila tidak dikontrol asupannya dengan baik. Gula juga merupakan kalori yang  apabila tidak digunakan akan dapat bertumpuk dan bahkan menjadi lemak. Hal inilah yang menyebabkan tubuh menjadi gemuk.

Dikonsumsi dalam waktu yang tidak tepat


Idealnya, seseorang dianjurkan untuk mengkonsumsi buah – buahan ketika perut masih kosong atau ketika ia sedang tidak mengkonsumsi berbagai macam makanan berat karena kadar kalori yang digunakan akan menjadi lebih efektif. Mengkonsumsi buah setelah selesai makan besar atau mengkonsumsi berbagai macam makanan berat sama saja hal ini seperti menumpuk kalori dalam tubuh. Kebanyakan seseorang gagal dalam melakukan diet disebabkan karena pemilihan waktu mengkonsumsi buah yang tidak tepat.

Dikonsumsi dalam porsi yang salah


Buah memang dikenal sebagai makanan yang sehat  dan baik untuk tubuh karena memang kandungan nutrisi dan kandungan antioksidan yang terdapat dalam buah yang baik untuk kesehatan tubuh.  kebanyakan orang terkadang memang tidak memperhatikan akan porsi dalam mengkonsumsi buah yang mana perlu dibatasi dan tidak boleh berlebihan dalam mengkonsumsinya. Walaupun buah merupakan salah satu makanan sehat yang baik untuk tubuh, hal ini bukan berarti kamu bisa mengkonsumsi buah  dalam jumlah banyak dan berlebihan, karena suatu hal yang berlebihan memang tidak baik untuk dilakukan. Dalam satu buah pisang saja didalamnya sudah memiliki kandungan kalori sekitar 105  kalori, nah bayangkan saja kalau kamu makan buah pisang dalam jumlah yang banyak? Tentunya kamu akan menumpuk kalori dalam tubuh. Jadi sebaiknya untuk dapat memperhatikan porsi  makannya.

Seperti  yang sudah diketahui bahwa mengkonsumsi gula memang harus dibatasi, hal tersebut juga berlaku  ketika mengkonsumsi buah -  buahan yang memiliki rasa manis. Buah manis memang tidak masalah untuk dikonsumsi, namun perlu juga untuk diimbangi dengan mengkonsumsi buah yang tidak terlalu manis dan melakukan aktivitas olahraga. 

Bagaimana? sudah jelaskan alasan buah manis bisa membuat tubuh gemuk. Untuk itu, mulai sekarang kita atur pola makan buah kita agar niat baik untuk memiliki berat badan ideal bisa terwujud.Semoga bermanfaat.

Monday, December 26, 2016

Daftar Buah yang Bagus Untuk Ibu Hamil yang Perlu Anda Ketahui

Memilih buah yang bagus dan cocok untuk ibu hamil yang tepat dan sesuai sangatlah penting karena hal ini mencakup asupan makanan bernutrisi yang tentu saja sangat pengaruh pada kehamilan. Jadi, tidaklah heran bahwa orangtua, keluarga, dan sahabat banyak yang memberi anjuran mengenai makanan apa saja yang sebaiknya dikonsumsi bagi ibu hamil.

Banyak saran yang menyatakan bahwa buah merupakan salah satu jenis makanan favorit yang memiliki banyak sekali manfaat karena kandungan vitamin, nutrisi, dan mineralnya yang tinggi. Namun apa saja  buah yang bagus dan cocok untuk ibu hamil ? Simak jawabannya dalam artikel ini.

Inilah Rekomendasi Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil


Hampir seluruh jenis buah yang ada merupakan jenis makanan yang baik bagi ibu hamil. Bahkan anggapan yang mengatakan bahwa nanas, pepaya, atau durian merupakan buah yang kurang baik untuk ibu hamil hanyalah sebuah mitos belaka.

Penelitian menyebutkan bahwa berbagai macam buah bila dimakan dalam jumlah yang tepat akan memberikan manfaat yang baik bagi ibu hamil. Dalam artikel akan kami angkumkan jenis buah yang bagus untuk ibu hamil karena manfaatnya yang luar biasa bagi kesehatan ibu dan calon bayi yang di kandung. Inilah daftar berbagai buah yang dianjurkan untuk ibu hamil:

Alpukat

Kandungan asam folat yang terkandung dalam buah alpukat menjadikan jenis buah ini sebagai buah yang baik untuk ibu hamil. Asam folat berguna dalam membantu perkembangan saraf janin serta membantu menyempurnakan pertumbuhan struktur saraf dan tulang belakang janin. Selain itu, asam folat juga dapat dipercaya mampu menurunkan risikoinsomnia, anemia, epresi, dan penyakit preeclampsia. Alpukat juga mengandung Vitamin C, B1, B2 dan B6, E, K, yang semuanya bermanfaat bagi tubuh.

Pisang

Buah Pisang mengandung Vitamin C, Vitamin B6, asam folat, Kalium dan Magnesium. Asam folat merupakan nutrisi yang wajib dikonsumsi oleh ibu hamil, hal ini karena mengingat perannya yang penting dalam perkembangan saraf janin.

Kalium dan Magnesium akan membantu tubuh ibu hamil dalam meregulasi cairan tubuh serta dipercaya melindungi ibu dari komplikasi kehamilan yang mungkin saja dapat terjadi ,Vitamin B6 akan membantu ibu mengurangi sensasi mual ataupun muntah. Konsumsilah satu buah pisang setiap harinya selama masa kehamilan Anda.

Semangka
Buah yang memiliki banyak kandungan air ini memiliki kandungan vitamin berupa Vitamin A, B6, C, serta kalium dan magnesium yang tergolong tinggi. Mineral kalium dan magnesium berguna dalam membantu ibu hamil mempertahankan fungsi tubuh pada masa kehamilan.

Disarankan untuk mengkonsumsinya di trimester ke tiga, halini untuk mengurangi rasa tidak enak di area lambung, pembengkakan di area tangan  dan kaki serta melindungi agar otot Anda tidak terasa kram. Secara umum, buah semangka merupakan buah yang sangat diajurkan untuk ibu hamil.

Anggur


Banyak beredar mitos di masyarakat yang mengatakan bahwa buah anggur merupakan buah yang tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Padahal sebaliknya, buah anggur memiliki banyak kandungan Vitamin A yang menjadikannya sebagai buah yang sangat baik untuk ibu hamil. Vitamin A berguna dalam membantu menyeimbangkan  dan menstabilkan laju metabolisme tubuh pada ibu hamil. Anggur juga merupakan sumber asam folat, fosfor, magnesium, kalium, dan natrium yang merupakan jenis mineral yang sangat dibutuhkan tubuh agar dapat berfungsi lebih optimal.

Lemon

Buah lemon adalah buah yang terkenal mampu membantu mensukseskan program diet. Biasanya lemon digunakan atau dijadikan sebagai water infusion sebagai minuman penting dalam program diet. Meskipun sering dijadikan menu pelengkap program diet ternyata buah lemon juga merupakan buah yang baik untuk kesehatan ibu hamil.

Rasa asam yang terkanding dalam buah lemon mampu meberikan kesegaran dalam tubuh ibu dalam mengurangi rperasaan untuk mual dan muntah, morning sickness dan beberapa masalah dalam kehamilan lainnya.

Lemon juga mengandung banyak kandungan Vitamin C serta antioksidan yang baik untuk menjaga sistem pertahanan tubuh dan memperbaiki sel tubuh yang rusak. Selain itu, buah seperti jeruk, jeruk nipis , lemon, dan buah asam lainnyajuga memiliki kandungan nutrisi dan manfaat yang sama baiknya.

Kandungan nutrisi berupa vitamin dan mineral yang ditawarkan berbagai buah-buahan tidak akan mungkin didapatkan di jenis makanan yang lain seperti halnya daging maupun sayur-sayuran lainnya.

Maka, dengan menambahkan berbagai macam buah dalam menu makanan ibu hamil merupakan suatu keputusan yang baik dan tentu saja akan menyehatkan bagi tubuh. Ibu hamil pun juga akan rentan terkena konstipasi, yaitu kesulitan dalam buang air besar(BAB) dikarenakan kurang air dan serat.

Hampir semua jenis buah-buahan mengandung banyak serat yang sangat baik. Ini berarti, dengan mengkonsumsi buah secara teratur selama masa kehamilan dapat membantu ibu terhindardari permasalahan konstipasi. Konsumsilah buah-buahan yang berviariasi dan dalamjumlah yang dianjurkan bagi ibu hamil demi memberikan kondisi kesehatan terbaik bagi tubuh ibu dan janin.